Selasa, 11 Oktober 2011

Ori vs KW

Sis, ini KW berapa?
Sis, ini Ori atau KW?
Ini beneran Ori yaa, sis?
.....................
Pertanyaan-pertanyaan diatas sering sekali kita temui di akun Online Shopping (OS) yang tengah marak sekarang ini. Tak terhitung jumlah OS yang menawarkan barang-barang Branded tapi dengan harga super miring , yang tidak perlu dipertanyakan ke-orisinil-annya. Karena sudah pasti fake alias palsu alias KW.
Istilah KW alias Kwalitas, baru saya dengar pada akhir tahun 2009 ketika berkunjung ke Batam dalam rangka perjalanan dinas. Saat itu rombongan kami berbelanja di kawasan pertokoan yang menjual beragam tas dan parfum. Dalam hal ini harus saya akui, Batam pantas menjadi salah satu "surga belanja" di Indonesia.
Tingkatan KW pun berbeda-beda. Mulai dari KW Super Premium sampai dengan KW 2. Dengan kisaran harga yang berbeda cukup signifikan.
Entah mengapa, saya tidak pernah tertarik dengan barang KW, meski KW Super Premium sekalipun. Bagi saya, memakai barang fake sama saja dengan tidak menghargai hasil karya orang lain. Selain itu kualitas barang seperti ini biasanya jauh dibawah kualitas aslinya. Saya lebih memilih menggunakan barang dengan merk level "middle" tapi original dibandingkan dengan menggunakan barang "high-end branded" tapi KW.
Meskipun berada pada level middle dengan harga yang masih masuk akal, namun kualitas barangnya sudah pasti bagus karena original.
Tapi kembali lagi ke persoalan selera dari masing-masing orang. Silakan memilih, mau yang Ori atau KW. Monggoooo kersooooo.... hehehehehe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar